Selasa, 27 November 2018

Pelatihan Jurnalistik Online Bagi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Cluster II


Dalam rangka pembinaan KIM di Kabupaten Pasuruan, Dinas Kominfo Kabupaten Pasuruan melakukan kegiatan Pelatihan Jurnalistik Online di Gedung Pemkab tepatnya di Ruang Staf Ahli Bupati. 
Kegiatan yang dilaksanakan hari ini, Selasa (27/11/2018) yang dimulai pukul 09.00 WIB menghadirkan narasumber Rizki dari KIM Surya Harapan Desa Ngempit Kecamatan Kraton. Peserta yang berasal dari KIM 24 Kecamatan di Kabupaten Pasuruan yang diwakili oleh beberapa desa dimasing" kecamatan. 
Acara yang diawali dari pembukaan oleh Bu Kristi dan dilanjutkan materi oleh Bu Eka dengan materi Citizen Jurnalistik. Di sesi terakhir diisi oleh Rizki dari KIM Surya Harapan tentang Media KIM termasuk pembuatan blog atau website. Pembinaan ini diharapkan dapat menjadikan KIM di Kabupaten Pasuruan menjadi media informasi Desa yang menampilkan potensi Desa di Kabupaten Pasuruan.
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

AGENDA