Dalam rangka peningkatan pelayanan masyarakat Pemerintah Desa Ketegan bekerjasama dengan BPJS Kesehatan Cabang Pasuruan mengadakan Jemput Bola pelayanan Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang bertempat di Balai Desa Ketegan hari Jum'at kemarin (14/12/2018).
Jemput Bola ini bertujuan untuk membenahi KIS warga yang salah baik alamat, nama, NIK atau Faskesnya. Sebelum mendatangkan BPJS Kesehatan, Perangkat Desa mendata warga yang KISnya salah dicek dulu ke Dinas Sosial untuk mengetahui keaktifan KIS. Setelah dicek dan masih aktif Pemerintah Desa mengirim surat pengajuan ke BPJS Kesehatan. Sambil menunggu balasan dari BPJS Kesehatan, Perangkat Desa Kasi Kesra bersama warga berangkat ke kantor BPJS Kesehatan Cabang Pasuruan dengan perwakilan satu KK satu orang. Dan Jum'at kemarin BPJS Kesehatan baru bisa melaksanakan Jemput Bola ke Desa Ketegan.
Untuk Desa Ketegan hampir 80 % warga penerima Kartu Indonesia Sehat (KIS) terdapat banyak kesalahan data. Dengan adanya Jemput Bola kemarin semua masalah tersebut dapat diatasi dan diharapkan tak ada lagi warga yang kesulitan saat berobat baik ke Puskesmas atau Rumah sakit.
0 comments:
Posting Komentar