Penyaluran BST Pos di Balai Desa Rejoso Lor
Rejoso - Bantuan Sosial Tunai (BST) Covid - 19 dari Kemensos RI Tahap II melalui Pos Indonesia kembali disalurkan di Kecamatan Rejoso. Sabtu (06/02/2021)
Sebanyak 1073 KPM dari 16 desa di Kecamatan Rejoso dengan dibagi menjadi dua tempat. 9 desa di Pendopo Kecamatan Rejoso, Jarangan, Karangpandan, Kedungbako, Sadengrejo, Sambirejo, Kawisrejo, Kemantrenrejo, Manikrejo dan Rejoso Kidul. Sedangkan di Balai Desa Rejoso Lor, Arjosari, Ketegan, Patuguran, Pandanrejo, Rejoso Lor, Segoropuro dan Toyaning.
Penyaluran mulai jam 8 pagi hingga pukul 12 siang berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan. Penyaluran menggunakan barcode yang tertera di undangan pemberitahuan yang dicetak PT. Pos Indonesia dengan membawa E-KTP atau Kartu Keluarga untuk penerima sendiri atau dapat diwakilkan oleh anggota keluarga lainnya dengan membawa E-KTP dan Kartu Keluarga asli. Untuk yang berhalangan hadir juga bisa diambil di kantor pos terdekat.
BST Pos ini sudah tersalurkan mulai tahun 2020 sebagai upaya pemerintah menanggulangi dampak pandemi Covid - 19 dan rencananya akan disalurkan di tahun 2021 hingga bulan Juni mendatang.
0 comments:
Posting Komentar